Rabu, 06 September 2023

TITAN Bukan Sekadar Kapal Selam Wisata

TITAN Bukan Sekadar Kapal Selam Wisata

 
OceanGate didirikan pada 2009 tidak hanya untuk mencari keuntungan dari turis kaya yang ingin melihat Titanic tapi juga membantu ilmuwan dan peneliti mengungkapkan misteri laut

HijaberFEST | Kapal selam Titan yang menjelajahi reruntuhan kapal Titanic dilaporkan hilang pada Ahad (18/Juni/2023. Kapal selam itu adalah bagian dari ekspedisi delapan hari yang dioperasikan oleh OceanGate Expeditions.


Wisatawan dapat membayar 250 ribu dolar AS (sekitar Rp 3,7 miliar) untuk menjelajahi sisa-sisa kapal Titanic yakni dua bagian utama yang berada sekitar 2,5 mil ke bawah ke laut dan sekitar 400 mil di lepas pantai Newfoundland. 


Baca juga :

PERJUANGKAN INPASSING Ribuan Guru Sertifikasi Kemenag Surati Presiden Jokowi


Situs web OceanGate menjelaskan, misi ke kapal karam bermaksud untuk sepenuhnya mendokumentasikan dan memodelkan situs bangkai kapal selama beberapa tahun.


Kapal selam Titan dapat memuat lima orang, dan dinyatakan memiliki kapasitas saat berangkat dalam misinya. Laman BBC telah mengidentifikasi empat dari lima penumpang di dalamnya, yaitu Hamish Harding, Paul Henry Nargeolet, Shahzada Dawood, dan Suleman Dawood. Penumpang kelima telah diidentifikasi laman Reuters sebagai pendiri dan CEO OceanGate, Stockton Rush.


Menurut OceanGate, Rush melakukan penyelaman validasi 4.000 meter di Titan pada Desember 2018. Miliarder Inggris berusia 58 tahun, Hamish Harding, memiliki selera petualangan dan pernah melakukan penerbangan Blue Origin ke luar angkasa.


Baca juga :

Memutuskan untuk Bahagia


Dia adalah seorang penjelajah terkenal yang memegang setidaknya empat penghargaan Guinness World Records untuk prestasinya, termasuk waktu terlama yang dihabiskan untuk menavigasi Mariana Trench, bagian terdalam dari lautan, dan penerbangan tercepat mengelilingi dunia melintasi kedua kutub. 


Dia juga pernah ke Kutub Selatan dua kali. Harding mengumumkan kehadirannya di Titan dalam unggahan di Instagram, sebelum kapal selam memulai ekspedisinya.


Seorang pengusaha Inggris-Pakistan berusia 48 tahun, Shahzada Dawood, berada di kapal Titan bersama putranya, Suleman Dawood (19 tahun). Keluarga mereka mengatakan Shahzada Dawood tertarik untuk menjelajahi habitat alam yang berbeda. 


Shahzada Dawood menjabat sebagai wakil ketua Engro Corp Pakistan dan tinggal di London bersama keluarganya. Suleman Dawood adalah penggemar berat sastra fiksi ilmiah dan mempelajari hal-hal baru, serta seorang mahasiswa.


Baca juga :

BANJIR LAHAR DINGIN SEMERU Tiga Orang Meninggal



Silakan Klik:

۞Gerakan Wakaf al Quran۞

Hanya dengan Rp 50.000 Anda sudah ikut berdakwah



#titanic        #oceangate 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar